Beranda Berita Daerah Malam ini Koordinasi Munas di Bali

Malam ini Koordinasi Munas di Bali

Dewan Pimpinan Pusat  Organisasi Shiddiqiyyah (DPP Orshid) serius untuk mensukseskan Musyawarah Nasional yang akan gelar di Bali bulan Oktober 2016 mendatang.  Malam ini Sabtu 16 Juli 2016  jajaran pengurus DPP Orshid, DPW Orshid bersama panitia akan mengundang pengurus Orshid se- Bali bersama lembaga otonom, tokoh dan warga Shiddiqiyyah Bali untuk bergandeng tangan mensukeskan gawe besar empat tahunan ini.

“Nanti malam kita akan mengadakan pertemuan dengan warga Shiddiqiyyah Bali di Hotel Gatsu Indah Denpasar Bali. Kami datang bersama Ketua Umum DPP Orshid Bapak Ris Suyadi, Sekjen DPP Mbak Ummul dan Mas Isrok dari bidang kesekretariatan,” aku Suhardono Ketua Panitia Pelaksana Munas Bali dalam sambungan telephone Sabtu 16 Juli 2016.

Iklan Majalah Al Kautsar

Menurut Suhardono pertemuan ini amat penting mengingat Bali adalah tempat yang dipilih Sang Musyid sekaligus  tuan rumah penyelenggaraan Munas Ke-IV ini. “Warga Shiddiqiyyah Bali harus terlibat aktif mensukseskan acara besar ini, karena Bali kan tuan rumah,” tandas Ketua Panitia Munas ini.

Selain itu menurut pria yang juga menjabat DPP Orshid  Program Khusus 2000 Jami’atul Mudzakkrin ini pertemuan DPP Orshid, panitia dan warga Bali ini adalah pertemuan yang pertama kali. “Ini adalah pertemuan yang pertama, belum pernah kita mengadakan pertemuan dengan warga Bali secara keseluruhan. Semoga sukses dan mendapat Ridho Alloh,” pungkasnya.*

Berita sebelumnyaMengenal Lailatul Qodar Versi Tasawuf
Berita selanjutnyaNama Nama Indonesia